Bisnis tak sekedar peluang

Resiko dari bisnis adalah rugi, bangkrut terus gulung tikar. Awal bulan ini 2 kali mencoba melakukan sepekulasi jualan es teh. Alhamdulillah keduanya tidak mendapatkan laba. Hanya saja modal beberapa ratus ribu melayang begitu saja. Harta itu milik Allah jika di ambil maka ikhlaskanlah, Kita hanya di amanahi untuk mengelola.

Ada beberapa kesalahan dalam spekulasi jualan kemarin yang menyebabkan merugi. Sengaja menuliskan tentang pengalaman GAGAL, supaya tidak terjadi kepada pembaca. Tidak bermaksud mengeluh ataupun menyesal karena kerugian adalah resiko dari bisnis.  So biasa aja lah.. :)

Kesalahan pertama yaitu tentang mindset. Pemikiran-pemikiran sebelumnya melihat pengalaman yang sudah terjadi bahwa bisnis ini laba 100% dari 250 ribu menjadi 500 ribu. Terjadilah optimisme berlebihan. Sesuatu yg berlebihan itu tidak baik. Makan jika kebanyakan atau berlebihan malah sakit perut kan.

Kesalahan kedua, melihat objek konsumen dan acara yang di selenggarakan. Objek konsumen adalah pasar yang mau membeli produk yang kita jual. Ketika kemarin konsumen sudah mendapatkan minuman di dalam maka susah untuk membeli minuman di luar. Acara yang di selenggarakan dengan tenggang waktu tidak lama dan tidak ada jeda. Niatnya jualan berbalik menjadi menyediakan minuman bagi yang membutuhkan.

Kesalahan ketiga, Kurangnya persiapan dan perhitungan. Persiapan yang hanya beberapa hari dan tidak di hitung berapa yang harus di sediakan dan lain sebagainya. Walaupun info untuk event yang sudah tahu sebulan sebelumnya.

Kesalahan ke empat, membuka bisnis karena adanya peluang, Ternyata ilmu kewirausahaan yang saya pelajari pada waktu sekolah yaitu " bila ada peluang bisnis segera ambil itulah pebisnis"ntidak selamanya tepat. Peluang harus di imbangi dengan ketertarikan kita dengan bsinis tersebut.Tanpa itu bisnis ya begitu begitu aja atau malah bangkrut.

Bisnis yang penting jalan, tidak di hitung, dan tidak di persiapkan. Bisnis hanya seolah mengisi kekosongan waktu. Semua bisa di ambil hikmah positif dari pengalaman di atas..

Semoga bermanfaat